Rumah konsep pesanstren

Kunjungi IBF 2019, Ini Komitmen Keren Sandi untuk Dunia Perbukuan

- Maret 03, 2019


Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan komitmen keren untuk dunia perbukuan saat mengunjungi Islamic Book Fair 2019 di JCC, Jakarta, Ahad (3/3/19).




"Kita menerima berbagai masukan itu dan akan upayakan usulan dari masyarakat dan stakeholders perbukuan untuk menghapuskan pajak perbukuan, saya punya komitmen akan hal ini,” kata Sandi kepada awak media.

Sandi menegaskan, penghapusan pajak perbukuan merupakan salah satu solusi demi mencerdaskan bangsa agar.

"Bagaimana kita bisa maju bila banyak sekali beban yang harus ditanggung. Dampaknya juga adalah pembeli buku, karena harganya akan menjadi mahal,” tegas Sandi.

Untuk diketahui, buku dikenakan 3 kali pajak hingga sampai kepada pembaca. Mulai dari pajak kertas, percetakan, dan royalti penulis.




Tanggapan Netizen


Mengetahui janji keren yang disampaikan Sandi, netizen menyampaikan harapan dan apresiasi positif.


"Setuju pajak buku dihapuskan.
Sekaligus menyenangkan orang dewasa yang masih juga keranjingan baca komik shinchan dll. Biar dia lebih rajin lagi baca komik selama pensiunnya akhir tahun ini. #2019GantiPresiden. "




"Pajak alat kesehatan Pak. Biar Altekes murah dan terjangkau."


"Alhamdulillah,  setidaknya beban irangtua di negara ini lbh ringan dlm membiayai pendidikan anak2 nya, amin, mantap pak sandi, rakyat mendukungmu."




"Waaah keren nih..... Anak saya pasti lebih semangat lagi beli bukunya."


"Jika perlu penulis2 berbakat di mudahkan dlm berkarya agar tumbuh kecerdasan dlm masyarakat."

"Salah satunya itu bang. Kalau pajak buku dihapus otomatis salary kepada penulis besar. Yang lebih penting budaya literasi kita akan meningkat bang. Di tempat kami mall mall jarang atau cafe jarang menyediakan buku bacaan bang. Kurang greget jadinya cafe cafe yg ada." [Tarbawia]

Tarbawia
Bijak Bermedia, Hati Bahagia

Bergabung Untuk Dapatkan Berita/Artikel Terbaru:

Info Donasi/Iklan:

081391871737 (Telegram)



Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search